Mananamkan dan Memupuk Kepada Anak Bangsa Mulai Dini Memperkenalkan Profesi Kepolisian Republik Indonesia.

Mananamkan dan  Memupuk Kepada Anak Bangsa  Mulai Dini Memperkenalkan Profesi Kepolisian  Republik Indonesia.

Polres Majalengka–Bertempat di Mako Polsek Banjaran Majalengka telah menerima kunjungan siswa siswi Kober At-Takwa dan sps al Barokah, diterima langsung oleh Wakapolsek Banjaran Ipda Budi Wardana Selasa (22/1/2019)

Pada kegiatan tersebut dilaksanakan pengenalan berbagai tugas kepolisian kepada siswa siswi kober at taqwa desa banjaran dan Sps al barokah Desa cimeong kecamatan Banjaran kabupaten Majalengka. 

Pada kesempatan itu Ipda Budi Wardana beserta anggota menyambut dan mengenalkan tugas-tugas
umum Polri kepada para siswa siswi kiber mulai dari mulai cara mengatur arus lalu lintas yang baik hingga dikenalkan rambu rambu lalulintas sampai pada titik melakukan senam dan ditutup dengan foto bersama.

Diharapkan dengan dilaksanakannya kegiatan ini dapat memberikan wawasan serta pengetahuan kepada anak usia dini Khususnya Kober At-Takwa dan sps al barokah tentang pentingnya tata tertib berlalu Lintas serta anak usia dini tidak phobia terhadap Polisi dan dapat mengenal lebih dekat kepada anggota Polri.(litbang)

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151