KALAPAS PEKANBARU IMBAU SETIAP SEKSI AGAR SEMAKIN KREATIF


KALAPAS PEKANBARU IMBAU SETIAP SEKSI AGAR SEMAKIN KREATIF

Pekanbaru (LPD) – Sudah menjadi rutinitas pada awal tahun, setiap seksi di Lembaga Pemasyarakatan (lapas) Kelas IIA Pekanbaru wajib memaparkan program kerjanya untuk setahun mendatang. Kegiatan ini bertujuan agar kinerja petugas tidak terlalu menyimpang dari yang telah ditetapkan dan selalu termonitor. Selain itu, pemaparan ini juga berguna untuk mengetahui target capaian masing-masing bidang, sehingga menjadi bahan evaluasi apabila ada target yang tidak tercapai. Berlangsung di ruang rapat kalapas, kegiatan pemaparan ini diikuti oleh seluruh pejabat struktural (13/2).

Masing-masing seksi pun bersemangat memaparkan program andalannya yang tak melulu itu-itu saja dari tahun ke tahun. Program kerja tahun lalu yang baik terus dilaksanakan, sedangkan yang kurang berfungsi segera dievaluasi. Seksi Bimbingan Kegiatan Kerja (Bingker) misalnya, tahun ini mereka menargetkan budidaya belut menjadi program unggulan disamping kegiatan budidaya lainnya.

Sedangkan seksi Pembinaan Narapidana dan Anak Didik (Binadik) tahun ini mengagendakan pemberian remisi kepada narapidana usia lanjut dan penderita penyakit berkepanjangan. Tak mau ketinggalan, seksi Kesatuan Pengamanan Lapas (KPLP) mengedepankan kegiatan kekompakan bagi anggota jaga dengan mengagendakan kegiatan family gathering dan touring bersepeda motor ke kabupaten/kota tetangga. Sub Bagian Tata Usaha (TU) akan mengadakan pelatihan administrasi bagi petugas lapas dan seksi Kemanan dan Ketertiban (Kamtib) akan menyelenggarakan pelatihan menembak bagi petugas lapas.

Kepala Lapas Pekanbaru Yulius Sahruzah, mengapresiasi setiap paparan kinerja yang disampaikan setiap bidang. Beliau juga beberapa kali mengkoreksi kegiatan yang dianggap kurang berpotensi atau kegiatan yang targetnya sulit dicapai. “Tak usah terlalu berlebihan (target kinerja), yang penting tepat sasaran dan tercapai hasilnya”, komentar kalapas. Kalapas berjanji akan terus memantau setiap target kinerja yang dipaparkan masing-masing bidang dan mendukung terlaksananya kegiatan dengan ketersediaan anggaran.


HUMAS LAPAS KELAS IIA PEKANBARU
( litbang MPNI)

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151