Kodam IV Terus Mantapkan Kesiapan Hadapi Pemilu 2019


Kodam IV Terus Mantapkan Kesiapan Hadapi Pemilu 2019

MPNI - Pemilu yang merupakan proses pendewasaan masyarakat  dalam pesta demokrasi yang akan digelar pada  waktu dekat ini.

Seiring dengan pelaksanaan pesta demokrasi, sebagai langkah awal dan mendasar yang dilakukan adalah menjelaskan aturan pelibatan tugas-tugas perbantuan dalam rangka pengamanan pesta demokrasi Pemilu 2019. Disamping memberikan penjelasan tentang aturan pelibatan /Rule of Engagement (ROE), Kodam IV/Diponegoro juga menggelar latihan dasar PHH pada rangkaian kegiatan Apel Dansat di lapangan Mako Yonif Raider 400/BR, Senin (11/3).

Latihan dasar PHH diperagakan oleh prajurit Yonarhanud 15/DBY dihadapan para peserta Apel Dansat.

"Latihan ini merupakan bentuk kesiapan dan keseriusan Kodam IV dalam melaksanakan tugas OMSP, khususnya pelaksnaan tugas perbantaun kepada  Kepolisian dalam mengamankan dan mensukseskan Pemilu 2019 mendatang", ungkap Kapendam IV Kolonel Arh Zaenudin, S.H., M.Hum disela-sela kegiatan.

Menurut Kapendam, selain menunjukkan kesiapan satuan, latihan PHH ini dilakukan dalam rangka membangun dan meningkatkan kesiapan prajurit maupun satuan untuk menangani dan menanggulangi huru hara yang kemungkinan terjadi terutama pada tahapan Pemilu. Disamping latihan PHH juga akan dilakukan latihan/simulasi dalam rangka pengamanan obyek-obyek vital di wilayah Jateng dan DIY.

Hal ini juga sesuai dengan tema apel Dansat kali ini yaitu "Melalui Apel Dansat Kodam IV/Diponegoro 2019, Kita Wujudkan Kesiapan Satuan dan Profesionalisme Prajurit Dalam Rangka Mendukung Keberhasilan Tugas Pokok TNI AD".

Dijelaskan, bahwa pada latihan ini, pasukan memperagakan beberapa gerakan dasar serta teknik penanggulangan huru-hara untuk meredam dan mengatasi aksi unjuk rasa dalam berbagai situasi.(litbangMPNI)

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151