Menerima Laporan Warganya Dapat Musibah, Babinsa Turun Ke TKP


Menerima Laporan Warganya Dapat Musibah, Babinsa Turun Ke TKP 

GROBOGAN – Begitu menerima laporan bahwa salah satu warganya mendapat musibah tersengat aliran listrik Babinsa Koramil 0717/03 Toroh Serka Dwi Haryanto langsung mendatangi tempat kejadian perkara (TKP) bersama dengan anggota Polsek Toroh dan Polres Grobogan, di Dusun Kedung Mulyo,  RT 07 RW 09 Desa Sindurejo, Kecamatan Toroh, Kabupaten Grobogan, Senin (25/3)
Pada hari Senin (25/2019) pukul 10.15 WIB, telah terjadi orang  meninggal dunia  dikarenakan  tersengat aliran listrik atas nama Agus Sugiarto(28) alamat Dusun Planjetan RT 04/14, Desa Depok, Kecamatan Toroh.

Serka Dwi Hartanto mengatakan, menurut saksi mata Suwarjo Bin Marno(44) alamat Dsn. Teguhan Rt 02/06 Ds. Depok dan Putra Afriandi Bin Siswo(42) alamat Dsn. Kedung Mulyo Rt 07/09 Ds. Sindurejo. Pada saat itu korban sedang menemui mertua di sawahnya dan menawarkan bibit padi untuk ditanam juga mengarahkan mertuanya untuk mengairi sawah lewat parit yang ada airnya. 
Kemudian korban membendung parit agar airnya dapat di gunakan utk mengairi sawah mertuannya. Selesai membendung parit korban naik kejalan dengan berpegangan tiang lampu penerangan jalan, ternyata tiang tersebut masih ada aliran listik kemungkinan besar ada kabel yg terkelupas/kebocoran arus walaupun aliran listrik dari rumah sudah dimatikan. 
Setelah memegang tiang tersebut korban jatuh tersungkur melihat keadaan tersebut saksi 1 dan 2 bergegas utuk segera memberi pertolongan kepada korbang yang jatuh tersungkur.

“Pada saat korban di angkat kedua saksi tersebut korban masih hidup, kemudian korban dilarikan ke Puskesmas Toroh 1, saat dalam perjalanan ke Puskesmas korban menghembuskan napas terakhir (meninggal dunia),” tutur Dwi Hartanto.
Setalah tiba di Puskesmas dan di cek oleh tim kesehatan, tim Inafis Polres serta Forkopimcam Kec. Toroh korban sudah dinyatakan meninggal dunia.
Berdasarkan hasil pemeriksaan tersebut korban meninggal murni karena tersengat aliran listrik, selanjutnya korban diserahkan kepada pihak keluarga utk dimakamkan. 
“Diharapkan kepada warga lainya untuk lebih berhati-hati lagi jika melihat tiang penerangan jalan maupun tiang listrik yang terbuat dari logam jangan asal pegang, agar tidak ada kejadian yang serupa dimasa yang akan datang, mudah-mudahan ini kejadian yang pertama dan yang terakhir bagi yang warganya,” pungkas Dwi Haryanto.(Pendim 0717/Pwd/litbangMPNI)

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151