Perjuangan Dengan Semangat Di Dorong Dengan Hati Dan Nurani Seorang Ibu Ninik Dalam Mencerdaskan Serta Mendidik anak-anak Usia Dini Generasi Anak Bangsa
Perjuangan Dengan Semangat Di Dorong Dengan Hati Dan Nurani Seorang Ibu Ninik Dalam Mencerdaskan Serta Mendidik anak-anak Usia Dini Generasi Anak Bangsa
MPNI - Jakarta Ibu Ninik, 50 tahun beliau seorang Bela Negara saat di Wawancara dengan kami Media Padjajaran Nusantara Indonesia saya Ramli selaku Pimpinan Umum mendapatkan kehormatan mewawancarai Ibu Ninik sebagai Pendiri Sekolah TK Paud Melati, layak untuk mendapatkan Gelar Sarjana Pendidikan, dengan tekadnya dan kemauan yang keras sehingga ibu ninik mampu mendirikan sebuah sekolah TK Paud Melati yang terletak di kelurahan senen, jakarta pusat. "Saya berkeinginan membantu anak-anak usia dini bermain sambil belajar untuk mengenal huruf, seni ataupun motorik terutama pada anak-anak yang menengah kebawah." Ujarnya ibu Ninik yang sudah berusia sekitar 50 tahun. Dengan semangat memaparkan perjalanan mendirikan Sekolah Paud Melati ini.
Dengan Keteguhan dan kesabaran dalam mendirikan Sekolah TK Paud Melati ini tergolong sangat susah dan sehingga harus berpindah-pindah tempat untuk belajar anak anak karena padatnya penduduk di wilayah senen jakarta pusat. Ibu ninik sampai merelakan rumahnya untuk dijadikan proses belajar mengajar sehingga anak-anak usia dini dapat mengambil ilmu yang ia torehkan demi membangun generasi anak bangsa kita.(litbangMPNI)
0 Komentar: