Dandim 0808/Blitar Sambut kedatangan Pangdam V/Brawijaya bersama Gubernur dan Kapolda Jawa Timur


Dandim 0808/Blitar Sambut kedatangan Pangdam V/Brawijaya bersama Gubernur dan Kapolda Jawa Timur

Blitar - Dandim 0808/Blitar Letkol Inf Kris Bianto, SE ikut menyambut kedatangan Panglima Kodam V/Brawijaya Mayjen TNI R. Wisnoe Prasetja Boedi, SE bersama Gubernur Jawa Timur Dra. Hj. Khofifah Indar Parawansa dan Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Drs Luki Hermawan,Msi bersama rombongan dalam kunjungan kerja di Blitar, Selasa (16/04/2019).

Kunjunganya ke Blitar, Pangdam V/Brawijaya bersama Gubernur Jawa Timur dan Kapolda Jawa Timur beserta rombongan dalam rangka peninjauan kesiapan Pilpres dan Pileg Tahun 2019 di wilayah Jawa Timur. "Kami semua turun untuk mengecek kesiapan dan kesiapsiagaan proses penyelenggaraan pemilu besok pagi," Ungkap Gubernur Jawa Timur Dra. Hj. Khofifah Indar Parawansa.

Rombongan tiba di Kota Blitar sekitar pukul 11.00 wib disambut Bupati Blitar, Plt Wali Kota Blitar dan Forkopimda dan langsung menuju ke Pendopo Ronggo Hadi Negoro, Kabupaten Blitar. Kemudian langsung mendengarkan pemaparan oleh KPU Kabupaten Blitar dan KPU Kota Blitar terkait kesiapan pelaksanaan pemilu.

Terpisah Dandim 0808/Blitar Letkol Inf Kris Bianto, SE saat dimintai keterangan menyampaikan "Kunjungan Bapak Pangdam V/Brawijaya bersama Gubernur dan Kapolda Jawa timur untuk meninjau kesiapan Pilpres dan Pileg Tahun 2019 yang ada di Kota dan Kabupaten Blitar.

Tentunya dari pihak kami TNI/Polri sudah melakukan kesiapan, sesuai fungsi dan tugas kita yaitu melaksanakan pengamanan Pemilu tahun 2019, sehingga pemilu tahun 2019 dapat berjalan dengan aman lancar serta Kondusif kata Dandim 0808/Blitar.

Sebelum menuju Kabupaten dan Kota Blitar, rombongan juga melakukan pengecekan di Pacitan, usai dari Blitar rombongan akan langsung bertolak ke Sumenep, Madura (Red/litbangMPNI).

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151