Moment HUT Bhayangkara ke 73 Ucapan Dari Kodim 0718/Pati
Moment HUT Bhayangkara ke 73 Ucapan Dari Kodim 0718/Pati
MPNI - Pati – Kebersamaan TNI/Polri di Kabupaten Pati terus terjaga. Itu ditunjukkan dengan menyatunya dua instansi itu di HUT Bhayangkara ke-73.
Pada Hari Senin Tanggal 01 Juli 2019 Pukul 08.55 Wib Polres Pati secara mendadak mendapatkan kejutan ucapan Selamat HUT Dirgahayu Bhayangkara Ke-73 dari Kodim 0718/Pati.
Kejutan Ucapan Selamat HUT Dirgahayu Bhayangkara Ke-73 Dari Kodim 0718/Pati di pimpinan langsung oleh Dandim 0718/Pati Letkol Arm. Arief Darmawan, S.Sos dengan diikuti oleh Kasdim 0718/Pati Mayor Inf Much. Sholihin S.Ag. Msi serta para Perwira Bintara dan Tamtama Kodim 0718/Pati yang berjumlah kurang lebih 30 personil.
Kejutan Ucapan HUT Bhayangkara Ke-73 tersebut disampaikan dengan secara rombongan Dandim 0718/Pati datang mendadak berjalan kaki sambil membawa kue ulang tahun dan banner upacan selamat yang bertuliskan “KELUARGA BESAR KODIM 0718 PATI Mengucapkan SELAMAT HARI BHAYANGKARA KE – 73, 1 Juli 1946 – 1 Juli 2019 “.
Dalam kesempatan tersebut Dandim 0718/Pati Letkol Arm. Arief Darmawan, S.Sos menyampaikan ucapan Selamat Dirgahayu HUT Bhayangkara Ke – 73 Kepada Kapolres Pati beserta anggota; semoga dengan bertambahnya usia Polri semakin profesional, modern dan terpercaya serta tetap semangat.
“ Ucapan Selamat HUT Bhayangkara disampaikan secara mendadak dengan tujuan memberikan kejutan kepada Polres Pati di HUT ke 73 Bhayangkara ini,” jelas Dandim.(pdmpati/litbangMPNI)
0 Komentar: