Semangat Anggota TNI bersama Masyarakat saat Pembukaan Pra TMMD


Semangat Anggota TNI bersama Masyarakat saat Pembukaan Pra TMMD

MPNI - Blitar - Anggota Prajurit TNI bersama warga Desa Karangbendo, Kecamatan Ponggok Kabupaten Blitar terlihat semangat bahu membahu mengangkut material untuk memulai pembangunan masjid yang terletak di desa Karangbendo.

Terlihat masyarakat bersama Anggota TNI kompak bekerja sama setelah Pra TMMD di buka oleh Dandim 0808/Blitar Letkol Inf Kris Bianto, SE, Senin (01/07/2019) pagi. 
Awal pengerjaan Pra TMMD juga diawali peletakan batu pertama langsung oleh Dandim 0808/Blitar di dampingi unsur muspika Karangbendo dan masyarakat.

Dandim 0808/Blitar letkol Inf Kris Bianto, SE saat ditemui langsung di lokasi menyampaikan "setelah pembukaan Pra TMMD kita langsung kerahkan seluruh Anggota untuk langsung bekerja sesuai sasaran yang sudah kita tentukan.


Salah satunya pembangunan Masjid di desa Karangbendo dengan harapan seluruh sasaran yang akan kita kerjakan dapat terselesaikan dengan baik dan tepat waktu sehingga masyarakat dapat merasakan manfaatnya apa lagi masjid yang merupakan tempat untuk beribadah "Ungkapnya (Red/litbangMPNI).

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151