Upacara Bendera Minggu Militer Bulan Juli, ini Pesan Kasdim Barabai.


Upacara Bendera Minggu Militer Bulan Juli, ini Pesan Kasdim Barabai.  

Mpni - Barabai Kalsel. Seluruh anggota dan Pegawai Negeri Sipil Kodim 1002/Barabai Mengikuti upacara pengibaran bendera Merah Putih Minggu Militer bulan Juli bertempat di Lapangan Makodim Jalan Telaga Padawangan Kelurahan Barabai Timur Kecamatan Barabai Kabupaten Hulu Sungai Tengah, pada Senin (22/7).


Bertindak sebagai inspektur Upacara Kepala Staf Kodim 1002/Barabai Mayor Inf Pahrijani dengan perangkat upacara dari Koramil 1002-01/Birayang, sedangkan Komandan Upacara Danramil 1002-01/Birayang Kapten Inf Subhan.

Dalam kesempatan tersebut terdapat beberapa penekanan dan arahan dari Kepala Staf Kodim 1002/Barabai diantaranya :
  



Tingkatkan patroli karhutla bersama instansi terkait guna mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan di wilayah khususnya Hulu Sungai Tengah. Berikan penyuluhan dan pengertian kepada warga masyarakat agar tidak membakar hutan dan lahan.

Peliharan silaturrahmi antar anggota, tingkatkan soliditas, jiwa korsa dalam hal-hal yang positif, kegiatan yang bersifat postif mari kita ikuti dan yang bersifat negatif atau diluar jalur, segera kita luruskan untuk menghindari hal-hal yang dapat merugikan diri sendiri dan satuan,tegasnya.(pendim1002/Sarida).

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151