Kodam XVI/Pattimura Gelar Komsos Cegah Tangkal Radikalisme dan Terorisme


Kodam XVI/Pattimura Gelar Komsos Cegah Tangkal Radikalisme dan Terorisme

MPNI - Guna meningkatkan pemahaman komunikasi sosial dalam mendukung tugas pokok TNI, khususnya dalam pelaksanaan pembinaan teritorial, Kodam XVI/Pattimura menggelar Kegiatan Pembinaan Kemampuan Komsos Cegah Tangkal Radikalisme atau Separatisme   Kodam XVI/Pattimura TA. 2019, bertempat di Aula Slamet Riyadi Makorem, Ambon, pada Jum’at (22/08/2019).

Diharapkan kegiatan ini mampu menjadi pedoman untuk lebih memahami tentang seluk beluk paham Radikalisme dan Separatisme sehingga dapat mencegah dan menangkal pengaruh tersebut baik dalam kehidupan pribadi, lingkungan maupun masyarakat.

Kegiatan ini sangat diapresiasi, karena ditengah banyaknya paham Radikal dan Separatisme yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa, forum ini hadir sebagai bentuk perhatian kita bersama guna mencegah bahaya Radikal dan Separatisme yang merusak tatanan kehidupan bangsa dan sosial masyarakat.

Melalui kemanunggalan TNI-Rakyat bersama kita cegah dan tangkal paham-paham Radikalisme dan Separastisme kepada masyarakat agar tidak terpengaruh terhadap kelompok maupun gerakan yang dapat merusak ideologi Bangsa Indonesia yaitu Pancasila.

Kegiatan ini diikuti oleh Prajurit TNI-Polri, Para pelajar, Mahasiswa,Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda, Tokoh Agama, Tokoh Budaya dan Adat. (Pendam16/litbangMPNI)

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151