KOMANDAN BRIGIF 2 MARINIR TINJAU LATMA CARAT 2019 DI BANYUWANGI


KOMANDAN BRIGIF 2 MARINIR TINJAU LATMA CARAT 2019 DI BANYUWANGI

Mpni - Dispen Kormar (Banyuwangi). Komandan Brigade Infanteri 2 Marinir Kolonel Marinir Agus Gunawan Wibisono, S.H., M.M meninjau prajuritnya yang sedang melaksanakan Latihan Bersama Carat 2019 di hutan Selogiri, Kalipuro, Banyuwangi, Jawa Timur. Senin (05/08/2019).


Saat tiba di daerah latihan, Komandan Brigif 2 Marinir disambut oleh Komandan Batalyon Infanteri 5 Marinir Letkol Marinir Arip Supriyadi, S.H., M.M., M.Tr.Hanla selaku Perwira Pelaksana Latihan (Palaklat), Perwira Interpreter Mayor Marinir Anton Waris Kuncoro, Pasiops Yonif 5 Mar Kapten Marinir Haris Tri Purnama, Pasi Intel Kapten Marinir Yudi Alhudi, S.H., M.H., Kapten USMC Daniel Philips dan Lettu USMC Jamea Poggio.


Dalam kesempatan tersebut, orang nomor satu di Brigif 2 Marinir mengharapkan kepada seluruh prajurit agar melaksanakan latihan dengan sungguh-sungguh dan mematuhi semua aturan yang diberikan pelatih sehingga semua materi yang dilatihkan dapat terlaksana dengan baik dan aman.

“Kalian merupakan prajurit pilihan dan latihan yang kalian laksanakan ini merupakan kesempatan yang berharga, gali ilmu sebanyak-banyaknya dan terapkan ilmu yang kalian miliki di Satuan,” tegas Kolonel Marinir Agus Gunawan Wibisono, S.H., M.M.


Sementara itu, Letkol Marinir Arip Supriyadi, S.H., M.M., M.Tr.Hanla mengatakan, Latihan Bersama antara Marinir Indonesia dan Marinir Amerika tersebut merupakan bagian dari Latihan Cooperation Afloat Readiness and Training (CARAT) 2019 yang bertujuan untuk meningkatkan kerjasama Internasional Marinir kedua negara, selain itu juga untuk meningkatkan profesionalisme prajurit dihadapkan pada tuntutan tugas ke depan.


Dijelaskan pula oleh Letkol Marinir Arip Supriyadi, S.H., M.M., M.Tr.Hanla, untuk materi latihan meliputi menembak reaksi, GPMG, Sniper, menembak malam, Serangan, Raid Darat, Patroli Tempur, Jungle Survival dan Serangan, dengan daerah latihan di Puslatpurmar 5 Baluran dan hutan Selogiri, Banyuwangi. Personel yang terlibat latihan bersama Marinir Indonesia – Amerika sebanyak 245 dengan rincian 205 prajurit Korps Marinir TNI AL dan 40 prajurit Marinir Amerika (USMC).


Demikian Dispen Kormar/Akrom.Mpni.

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151