Babinsa Banjarharjo Hadiri Giat Safari Posyandu Kecamatan Kalibawang


Babinsa Banjarharjo Hadiri Giat Safari Posyandu Kecamatan Kalibawang

MPNI - Kulon Progo.  Serda Saparjo, Babinsa Banjarharjo, Koramil 05/Kalibawang, Kodim 0731/Kulon Progo, menghadiri acara Safari Posyandu Tingkat Kecamatan Kalibawang, yang berlangsung di rumah Kepala Dusun Padaan Wetan, Desa Banjarharjo, Kecamatan Kalibawang.

Safari Posyandu dihadiri oleh Pejabat dari Kantor Kecamatan dan Puskesmas Kalibawang, Bhabinkamtibmas Banjarharjo, Kader Pasyandu Melati dan Ibu-Ibu serta Balita Dusun Padaan Wetan, Desa Banjarharjo.

Dengan Safari Posyandu tersebut diharapkan dapat meningkatkan pelayanan kesehatan dan keluarga berencana, dengan tujuan untuk menurunkan angka kematian bayi dan ibu hamil, melahirkan dan nifas, membudayakan NKBS, meningkatkan peran serta masyarakat dalam mengembangkan kegiatan kesehatan dan KB serta kegiatan lainnya, guna menunjang tercapainya masyarakat sehat sejahtera.  (Pendim 0731/KP/litbangMPNI).

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151