Dandim Barabai, Pangkat Merupakan Amanah Yang Sangat Tinggi Nilainya


Dandim Barabai, Pangkat Merupakan Amanah Yang Sangat Tinggi Nilainya

MPNI - Barabai Kalsel. Sebanyak delapan belas anggota Kodim 1002/Barabai mendapatkan kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi dari pangkat semula periode 01 Oktober 2019.

Kedelapan belas anggota Kodim 1002/Barabai tersebut melaksanakan korp raport kenaikan pangkat bertempat di Aula Sapta Marga Kodim 1002/Barabai Jalan Telaga Padawangan Kelurahan Barabai Timur Kecamatan Barabai Kabupaten Hulu Sungai Tengah. pada Kamis (3/10).

Dijelaskan oleh Pasi Pers Kodim 1002/Barabai Kapten Inf Rudi Hartono delapan belas anggota tersebut mendapat kenaikan pangkat dari dari golongan Perwira satu orang dari Letda ke Lettu atas nama Lettu Inf Sutanto, untuk golongan Bintara kenaikan pangkat dari Serka ke Serma atas nama Serma Haris Fadillah, Sertu ke Serka empat orang atas nama Serka Abdul Hamid, Serka Salim, Serka Aguk Sugiantoro dan Serka M.Ilyas.

Untuk kenaikan pangkat dari Serda ke Sertu sepuluh orang atas nama Sertu Agus Sudirgo, Sertu Suprayetno, Sertu Rodi Hartono, Sertu Aman Purwoko, Sertu Eduwar Siregar, Sertu Amarhani Riadi, Sertu Irwan Yuliandi, Sertu Sukardi dan Sertu Zainuddin.

Sedangkan untuk golongan Tamtama dari Kopda ke Koptu atas nama Koptu Suratin dan dari Praka ke Kopda atas nama Kopda Dasria Hadi,"terangnya.

Dalam amanatnya Komandan Kodim 1002/Barabai Letnan Kolonel Inf Nur Rohman Zein,S.E.,M.M saat menerima Korp Raport kenaikan menyampaikan bahwa kenaikan pangkat merupakan bentuk pengakuan dan penghargaan dari negara, dalam hal ini TNI AD memberikan kenaikkan pangkat kepada prajurit  berdasarkan prestasi kerja selama pengabdiannya, sehingga merupakan sesuatu yang perlu dibanggakan oleh setiap prajurit dan keluarganya,”katanya.

Semakin tinggi pangkat dan jabatan akan bertambah besar tugas dan tanggungjawab yang diemban sehingga semakin berat pula perjuangan dan pengorbanan agar tetap sukses dalam melaksanakan tugas. 
Disamping itu, pangkat juga merupakan amanah yang sangat tinggi nilainya dan memiliki dimensi moralitas, yang mengandung pesan dan harapan dari organisasi untuk diwujudkan dalam pelaksanaan tugas.

Kenaikan pangkat hendaknya dijadikan sumber motivasi dan inspirasi untuk memantapkan kejuangan dan idialisme sebagai seorang prajurit, dalam memelihara moralitas dan etika, profesi  keprajuritan sehingga tidak mudah tergoyahkan oleh hal-hal yang dapat merugikan satuan dan citra diri sendiri, serta terus berupaya meningkatkan profesionalisme keprajuritan,”pungkasnya. (pendim1002/litbangMPNI).

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151