TNI Polri, ASN Dan Komponen Masyarakat HST Siap Dukung Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Berjalan Aman Dan Kondusif.

TNI Polri, ASN Dan Komponen Masyarakat HST Siap Dukung Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Berjalan Aman Dan Kondusif.

MPNI - Barabai Kalsel. Pelaksanaan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden pada tanggal 20 Oktober 2019 mendatang tentunya harus dan kondusif serta bebas dari gangguan keamanan.

Dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif TNI Polri, ASN  dan Komponen masyarakat Hulu Sungai Tengah melaksanakan deklarasi “Menolak Unjuk Rasa Anarkhis,  Menolak aksi-aksi Radikalisme dan Terorisme serta Mendukung pelantikan presiden yang Kondusif".

Seperti yang dilakukan oleh TNI-POLRI (Danramil 1002-01/Birayang Kapten Inf Subhan, Polsek Birayang Iptu H.Budiono), camat Batang Alai Selatan Edy Rusmawan dan ASN kecamatan  Batang Alai Selatan serta tokoh Agama,Tokoh Masyarakat Birayang dan  sekitarnya bertempat di halaman Puskesmas Birayang.

Sedangkan ditempat terpisah Plh.Danramil 1002-02/Ilung Pelda Riyanto, Kapolsek Ilung Iptu Antoni Silalahi, Camat Ilung Riswandi, tokoh Agama, Tokoh masyarakat Ilung melaksanakan apel gabungan bersama TNI POLRI dan ASN  dan olah raga bersama  di kecamatan batang alai utara  dan di kecamatan Limpasu serta melaksanakan deklarasi mendukung  pelantikan presiden dan wakil presiden  yang kondusif serta menolak unjuk rasa anarkis, menolak radikalisme dan terorisme,pada Jum'at (18/10).

Saat dihubungi melalui sambungan seluler Danramil 1002-01/Birayang Kapten Inf Subhan menyampaikan bahwa kegiatan yang lakukan bersama TNI Polri, ASN dan komponen masyarakat sebagai upaya untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif jelang pelantikan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden di wilayah Hulu Sungai Tengah,"pungkasnya.(pendim1002/litbangMPNI).

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151