Komandan Kodim 0824 Jember Arahkan Anggota Yang Akan Menikah

Komandan Kodim 0824 Jember Arahkan Anggota Yang Akan Menikah

MPNI - JEMBER – Persyaratan Pernikahan Anggota TNI memangbtidak biasa, namun ada beberapa administrasi khusus yang harus dilaluinya, termasuk harus seijin Komandan Satuan yang kemudian dilakukan penerbitan Surat Ijin Menikah yang diwajibkan menghadap Komandan Satuan bagi vlcalon suami istri yang akan menikah untuk mendapatkan arahan.

Seperti yang dilakukan oleh Pelda Sutrisno anggota Koramil 0824/23 Wuluhan duda yang ditinggal meninggal istrinya, kemudian akan menikah lagi dengan seorang janda Martin Insriati seorang janda cerai sah, keduanya sebelumnya telah menghadap Komandan Koramil 0824/23 Wuluhan Kapten Inf Suwarno,  kemudian menghadap Perwira Seksi Personalia Kapten Inf Ismianto.

Selanjutnya dibuatkan Surat Ijin Kawin untuk dihadapkan kepada Kepala Staf Kodim 0824/Jember Mayor Inf Sampak, baru setelah itu menghadap Komandan Kodim 0824/Jember Letkol Inf La Ode M Nurdin masing-masing menghadap secara bersamaan calon suami istri, untuk.mendapatkan arahan.

Usai menerima anggota yang mau menikah tersebut, Letkol Inf La Ode M Nurdin menyampaikan, bahwa persyaratan administrasi bagi anggota yang mau menikah memang seperti itu yang harus dijalani sebagai seorang prajurit. 
Tugas kita selaku Komandan Satuan tentunya memberikan arahan terkait rumah tangga yang akan dijalaninya hingga akhir hayat tersebut, yang harus dilandasi rasa kasih dan sayang, saling pengertian dan lain-lain yang harus terbina selama-lamanya.

Jangan sampai keberadaan suami sebagai pemimpin rumah tangga dan juga sebagai seorang Prajurit TNI justru tidak karuan setelah menikah, demikian halnya seorang istri Prajurit TNI AD yang secara otomatis sebagai anggota Persit Kartika Chandra Kirana (Persit KCK) tidak dapat menjalankan fungsinya dalam membina rumah tangga dan mendukung tugas pokok suaminya.

Sehingga keduanya harus  berjalan beriringan sesuai dengan fungsi tugas masing-masing dalam berumah tangga, dengan didasari  rasa kasih sayang, saling pengertian tersebut sehingga rumah tangga dapat langgeng dan menjadi rumah tangga yang sakinah, mawadah dan warohmah. Tegas Letkol Inf La Ode M Nurdin. (Siswandi)

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151