Komandan Kodim 0824 Jember Terima Audensi ADM Perhutani Jember dan PPAD

Komandan Kodim 0824 Jember Terima Audensi ADM  Perhutani Jember dan PPAD

MPNI - JEMBER- – Bertempat diruang transit Komandan Kodim 0824 Jember pada Selasa 26/11/2019 Pukul 09.00 Wib dilaksanakan audensi Administratur Perhutani Jember bersama stafnya, dan diterima langsung oleh Komandan Kodim 0824/Jember Letkol Inf La Ode M Nurdin, kemudian pukul 10.00 menerima Audensi Persatuan Purnawirawan Angkatan Darat (PPAD) Jember dipimpin Ketua PPAD Jember Letkol Purn Yahadi.

Pembicaraan intensif antara Komandan Kodim 0824/Jember Letkol Inf La Ode M Nurdin dengan tani tentunya terkait senergitas dalam pengamanan kawasan hutan tanaman industri, hutan lindung maupun pengamanan  aset maupun  lahan Perhutani Jember. Demikian halnya Ketua PPAD Jember yang memperkenalkan diri selaku Kepengurusan PPAD Kab Jember, serta kegiatan-kegiatan yang akan dilaksanakan oleh PPAD Jember.

Sesuai dengan wawancara kami dengan Administratur Perhutani Jember Rukman saat diwawancarai awak media menyatakan bahwa ada beberapa hal yang ingin disampaikan Kepada Komandan Kodim 0824/Jember, yang jelas yaitu kita memantapkan tali silaturahim, kemudian memantapkan sinergitas kita dan lain-lainnnya.

Demikian halnya PPAD Jember.melalui Letkol Purn Yahadi juga menyampaikan bahwa kehadirannya disini dalam rangka silaturahim antara Purnawirawan dengan Komandan Kodim 0824/Jember, sekaligus menyampaikan program Kegiatan Organisasi, karena Komandan Kodim merupakan pembina dari Organisasi Keliluarga Besar TNI (KBT).

Demikian halnya Komandan Kodim 0824/Jember Letkol Inf La Ode M Nurdin dalam wawancaranya dengan awak media menegaskan untuk  Perhutani kita memantapkan sinergitas yang telah terjalin selama ini, kita beberapa waktu yang lalu telah bersinergi dalam penanganan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla), kemudian kita bersinergi dalam ikut menjaga keamanan dan kelestarian hutan, hutan lindung maupun ekosistem yang ada didalamnya. 

Kemudian dengan PPAD Jember selaku pembina kita juga selalu berkomunikasi seperti ini, beliau-beliau kan senior kita yang sudah purna tugas, namun hubungan silaturahim harus tetap selalu terjaga diantara kita, apalagi saya selaku Komandan Kodim yang secara otomatis.menjadi.lembina keorganisasian KBT.

Kita selalu membuka komunikasi,  kita selalu mantapkan silaturahim dengan berbagai pihak sebagai upaya Komunikasi sosial Kodim 0824/Jember dengan semua elemen masyarakat, sebagai bagian dari tugas Pembinaan Teritorial diwilayah. Pungkas Letkol La Ode M Nurdin. (Siswandi)

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151