PEMBUKAAN LATIHAN PEMANTAPAN KEMAMPUAN KEPELATIHAN PRAJURIT KOLATMAR TA. 2020

PEMBUKAAN LATIHAN PEMANTAPAN KEMAMPUAN KEPELATIHAN
PRAJURIT KOLATMAR TA. 2020

www.mediapadjajaran.com  Dispen Komar (Surabaya). Komando Latih Korps Marinir mengadakan  Acara Apel Pembukaan Latihan Pemantapan Kemampuan Kepelatihan Prajuritnya yang diselenggarakan di Lapangan Trian Ewa Pangalila Gunung Sari, Surabaya, Senin (13/01/2020).

Acara yang dibuka oleh Letkol Marinir A. Z. Tambunan yang kesehariannya menjabat sebagai Pasops Kolatmar selaku pengambil apel, sedangkan penerima apel oleh Mayor Marinir A. Khumaidi. Adapun peserta apel terdiri dari 1 peleton dari prajurit Puslatpasrat dan 1 pleton depotase pelatih dari gabungan prajurit Kolatmar serta 150 Peserta Latihan Pemantapan Kemampuan Kepelatihan perwakilan dari Satuan Pelaksana (Satlak) jajaran Kolatmar.

Latihan Pemantapan Kemampuan Kepelatihan tersebut rencananya akan berlangsung selama 3 Minggu dengan melalui 3 tahapan program kepelatihan yaitu dari tanggal 13 sampai dengan 31 Januari 2020 dan akan melaksanakan latihan praktek di daerah latihan Puslatpurmar 3 Grati Pasuruan.

Dalam amanatnya Komandan Kolatmar Kolonel Marinir Suliono, S..E. yang dibacakan oleh Letkol Marinir A.Z. Tambunan, mengatakan awal tahun 2020 kegiatan Kolatmar diawali dengan melaksanakan pembinaan internal prajurit Kolatmar dengan menyelenggarakan Latihan Pemantapan Kemampuan Kepelatihan Prajurit kolatmar. Bertitik tolak pada kegiatan Kolatmar tahun 2019 dimana telah melaksanakan tugas pokok Kolatmar yang sebagian besar melibatkan prajurit Kolatmar dalam penyelenggaraan latihan dalam rangka peningkatan profesionalisme prajurit Korps Marinir maupun mendukung latihan-latihan yang diselenggarakan oleh kesatuan-kesatuan di luar Korps Marinir. 

Keberadaan prajurit Kolatmar dalam peran dan fungsinya sebagai pelatih adalah sangat penting bagi suksesnya penyelenggaraan latihan, kemampuan penguasaan materi latihan dan kemampuan menstranformasikannya adalah suatu keniscayaan bagi seorang pelatih.

Pergeseran model dan bentuk latihan akan terus berlangsung seiring dengan perkembangan teknologi dan informasi, Doktrin, strategi serta taktik pertempuran. Untuk itu perlu kiranya Kolatmar terus menerus berbenah dan menyiapkan diri dengan melaksanakan pembinaan kemampuan prajuritnya melalui latihan maupun kursus yang dititik beratkan pada menyiapkan sumber daya manusia sebagai pelatih yang terampil, berilmu, dan berkarakter. 

Adapun tujuan kegiatan kepelatihan tersebut adalah untuk meningkatkan kemampuan ilmu pengetahuan dan keterampilan prajurit kolatmar di bidang kepelatihan sekaligus menstandarisasikan kemampuan pelatih dalam rangka menghadapi tugas-tugas penyelenggaraan latihan Korps Marinir mendatang. 

Selama lebih kurang 3 Minggu, para peserta latihan akan dibekali dengan ilmu pengetahuan dan keterampilan bidang kepelatihan yang meliputi kegiatan teknik cara memberi instruksi, tehnik menyelenggarakan latihan, pengetahuan manajemen latihan, materi latihan keterampilan perorangan dasar dan materi latihan satuan serta materi-materi latihan spesialisasi lainnya yang ada di Korps Marinir. 

Selain materi latihan tersebut, para peserta juga dibekali dengan pengetahuan tentang pengetahuan kesehatan dan psikologi. Mengingat kedua materi ini sangat penting karena berkaitan dengan keselamatan dan motivasi dalam kegiatan latihan. para peserta juga akan dibekali keterampilan dibidang teknologl informasi (IT) agar mampu memanfaatkan IT untuk kemudahan dalam merancang berbagai bentuk latihan sesuai perkembangan teknologi dan informasi yang akan berpengaruh pada doktrin, taktik dan strategi militer.

Pada kesempatan tersebut Komandan Kolatmar Kolonel Suliono, S.E. mengucapkan selamat kepada para peserta yang terpilih untuk mengikuti latihan pemantapan tersebut dan berharap agar dapat melaksanakan tugas latihan ini dengan baik, serius, sungguh-sungguh dan disiplin yang tinggi agar tujuan dan sasaran yang diharapkan pada latihan pemantapan tersebut dapat tercapai secara optimal. 

Kepada Danpuslatpasrat beserta para pelatih, instruktur, pendukung latihan dan para Pastaf Kolatmar Dankolatmar berpesan “Laksanakan kegiatan latihan tersebut dengan baik, aman, lancar dan maksimal. Serta laksanakan koordinasi yang baik antar staf terkait guna mendukung suksesnya kegiatan ini”.

Hadir dalam acara tersebut para Perwira Staf Mako Kolatmar, Komandan Satuan Pelaksana (Dansatlak) jajaran Kolatmar, Instruktur Kepelatihan dan Perwira Puslatpasrat.(litbangMPNI)

Sumber Berita Dispen Kormar

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151