ASAH KEMAMPUAN TEMPUR ASPEK LAUT, BATALYON KAKATUA RAJA PERKASA MARINIR LAKSANAKAN RENANG LAUT

*ASAH KEMAMPUAN TEMPUR ASPEK LAUT, BATALYON KAKATUA RAJA PERKASA MARINIR LAKSANAKAN RENANG LAUT*

www.mediapadjajaran.com - Sorong papua barat..Sebagai pasukan Pendarat Amfibi, setiap prajurit Korps Marinir harus mampu berenang dalam medan serta iklim apapun hingga dapat menyelesaikan suatu sasaran, guna menunjang tujuan tersebut Batalyon Infanteri 11 Marinir (Yonif 11 Mar) melaksanakan renang laut dalam rangka mengasah dan meningkatkan kemampuan tempur aspek laut sekaligus ketahanan serta kemampuan dilaut, bertempat di Katapop pantai, Distrik Salawati, Kab. Sorong Papua Barat. Kamis (13/02/2020)
Kegiatan renang laut ini merupakan rangkaian dari program Latihan Perorangan Dasar (LPD) Triwulan I tahun 2020 dengan jarak tempuh 500 meter yang dipimpin oleh Pasiops Yonif 11 Marinir Mayor Marinir Yusman Efendi dan diikuti oleh para perwira serta seluruh anggota Katatua Raja Perkasa (sebutan Yonif 11 Marinir).

Rangkaian kegiatan diawali dengan senam GC guna menghindari cidera atau kram otot saat di laut,dilanjutkan dengan pelaksanaan renang laut yang sudah dibagi per gelombangnya.
Dalam arahannya, Pasiops Yonif 11 Marinir mengatakan kemampuan berenang
merupakan bagian dari 5 kemampuan dasar prajurit yang harus dikuasai yaitu berenang, menembak, croos country, hanmars dan halang rintang. Dengan latihan ini diharapkan dapat meningkatkan kemampuan dan naluri tempur dilaut serta
mengasah profesionalisme prajurit sebagai pasukan pendarat amfibi sehingga selalu siap digerakkan kapan pun saja. Pasiops Yonif 11 Marinir juga menambahakan tujuan lain dari renang laut adalah mencari bibit-bibit guna menghadapi perlombaan Pembinaan Satuan (Binsat) yang akan datang.(TimoMPNI)

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151