Dandim 1802/Sorong Hadiri Acara Pengukuhan Pengurus Perkumpulan Masyarakat Jawa Timur 2019 – 2024

*Dandim 1802/Sorong Hadiri Acara Pengukuhan Pengurus Perkumpulan Masyarakat Jawa Timur 2019 – 2024*

www.mediapadjajaran.com - Sorong papua barat..Dalam rangka menjunjung tinggi nilai persatuan dan kesatuan,maka Dandim 1802/Sorong Letkol Inf Budiman, S.E.,M.I.Pol.M.M turut menghadiri undangan Acara Pengukuhan Pengurus Perkumpulan Masyarakat Jawa Timur ( PERMAJATIM ) Periode 2019 – 2024,  dengan tema "Permajatim Turut Peduli Dalam Pembangunan Kota Sorong" dipimpin oleh Drs. Dominggus Mandacan (Gubernur Papua Barat) bertempat di Gedung Samu Siret Kantor Walikota Sorong, Jln. Burung Kurana,Kelurahan Remu Utara Distrik Sorong Kota,Kota Sorong, Prov. Papua Barat.

Dalam Sambutan Bapak Mujiono,S.Sos ( Ketua Permajatim Kota Sorong Periode 2019 – 2024 ) yang intinya yaitu sangat bersyukur sudah dikukuhkan oleh Bapak Gubernur Papua Barat, Permajatim lebih mandiri dan kompak. Mengenai Hal payung hukum Permajatim tidak diragukan di kota Sorong karena sudah di setujui oleh Menkopolhukam.

Lanjutnya,Kami akan berkolaborasi dengan masyarakat yang ada di kota Sorong semoga perekonomian di Kota Sorong dapat maju dan berkembang. Permajatim akan membantu membangun kota Sorong lewat SDMnya untuk kemajuan kota Sorong dan Papua Barat pada umumnya. "Ucapnya",kemudian di lanjutkan dengan 

Sambutan Oleh Drs. Dominggus Mandacan (Gubernur Papua Barat) yang intinya yaitu Mari kita menjaga persatuan dan kesatuan, mari kita jaga NKRI dan mari kita Jaga Tanah Papua,mari kita jaga kota Sorong dan Rawat kota Sorong ini. Sehingga Indek kerukunan masyarakat/umat beragama di Papua Barat menduduki urutan pertama di seluruh Indonesia..Hal Ini menunjukan kerukunan di Papua Barat sangat baik dan harus ditingkatkan lagi.

Dengan demikian kami harapkan yang datang di tanah Papua dan ilmu pengetahuan, ketrampilan yang bermanfaat dapat di tularkan kepada masyarakat Papua agar untuk kemajuan ditanah Papua lebih khusus di papua barat"tegasnya"

Kemudian kami juga  memberikan penghargaan dan penghormatan kepada Permajatim dan Ikaswara yang sangat membantu dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan ketrampilan untuk kemajuan Kota Sorong Papua Barat.
Dan tentunya Permajatim harus lebih dewasa serta tau jati diri sehingga menjadi lebih unggul dan dapat menunjukan Eksistensinya kepada masyarakat dan pemerintah daerah. Permajatim harus dapat menjadi contoh dilingkungan masyarakat."Ungkap Gubernur Papua Barat".

Turut Hadir pada acara tersebut Drs.Dominggus Mandacan (Gubernur Papua Barat),  dr.Hj Pahimah Iskandar (Wakil Wali Kota), Kolonel Laut (T) Sandi Rodeman Aipassa (Ir Koarmada III), Kolonel Mar Rokhman (Asintel Danlantamal XIV), Letkol Mar Gunawan Tri Utomo (Aslog Pasmar-3), Letkol Inf Budiman,SE.M.I.Pol, M.M ( Dandim 1802/Sorong ), Letkol PM Noerhadi,S.H. (Dandenpom Sorong), Letkol Laut (S) P. Munthe, S.Kom (Dantim Intel Lantamal XIV), Mayor Mar Bondan Wahyu A (Kadispotmar Lantamal XIV), Mayor Inf. Puguh (Kapenrem), SGR Langgeng (Ketua dewan penasehat Ikaswara), Bapak Tupono (Ketua Umum IKASUWARA Kota Sorong),  Bapak Iswandi (Wakil Ketua Ikaswara), Bapak Mujiono (Ketua Permajatim periode 2019-2024), Bapak Samsul Maliki Malik (Anggota DPRD Pabar),serta Pengurus Permajatim dan Tamu undangan lainya..(TimoMPNI)

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151