JALASENASTRI BATALYON ARHANUD 2 MARINIR TERIMA PENYULUHAN TENTANG VIRUS CORONA

JALASENASTRI BATALYON ARHANUD 2 MARINIR TERIMA PENYULUHAN TENTANG VIRUS CORONA

www.mediapadjajaran.com - Dispen Kormar (Surabaya). Jalasenastri Ranting D Cabang 4 Korcab Pasmar 2 (Yonarh 2 Mar) menerima penyuluhan tentang Virus Corona (2019-nCoV) di ruang rekreasi Batalyon Arhanud 2 Marinir Karangpilang, Surabaya. Selasa (18/02/2020).

Kegiatan yang dikemas dalam pertemuan rutin yang dipimpin langsung oleh Ketua Ranting D Cabang 4 Korcab Pasmar 2 Ny. Agus Nyubianto tersebut diadakan rutin tiap bulan ini, juga diisi dengan penyuluhan tentang Virus Corona  yang disampaikan oleh Ny. Arif Iwandi dari Palang Merah Indonesia (PMI) Surabaya.

Dalam penyuluhannya, Ny. Arif Irwandi menjelaskan bahwa virus corona (2019-nCoV) adalah penyakit yang menyerang sistem pernafasan manusia, dapat berakibat fatal dengan menyerang paru-paru dan menyebabkan Pneumonia yaitu infeksi peradangan akut dijaringan paru-paru.

Lebih lanjut disampaikan bahwa setelah memegang instalasi publik, agar segera mencuci tangan dengan air dan sabun serta membilas setidaknya 20 detik, selanjutnya mengeringkan dengan handuk atau kertas sekali pakai, jika tidak ada fasilitas cuci tangan, agar menggunakan alkohol 70-80%, menutup mulut dan hidung dengan tisu ketika bersin dan batuk, selain itu bila memiliki gejala saluran pernafasan, gunakan masker dan segera berobat ke fasilitas layanan kesehatan.

Usai penyuluhan Virus Corona kegiatan dilanjutkan dengan lomba memasak, pemberian hadiah kepada para pemenang lomba dan ditutup dengan acara pembagian Doorprize.

Sementara itu, Ketua Ranting D Cabang 4 Korcab Pasmar 2 Ny. Agus Nyubianto dalam arahannya menyampaikan bahwa kegiatan pertemuan rutin tersebut bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi anggota Jalasenastri Batalyon Arhanud 2 Marinir.

Ny. Agus Nyubianto juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Ny. Arif Irwandi yang telah memberikan penyuluhan kesehatan dan pengetahuan tentang virus corona kepada Jalasenastri Batalyon Arhanud 2 Marinir, dengan harapan materi penyuluhan yang disampaikan dapat diterima dan dipahami sehingga bermanfaat.

Hadir pada acara tersebut Danyon Arhanud 2 Marinir Letkol Mar Agus Nyubianto, S.AP., M.Tr., Opsla, Pasipers Kapten Mar Ari Cristian dan Danrai B Kapten Mar Sindu Yanurianto,S.S.T.Han,.(PIMPRED MPNI)


Sumber Berita Dispen Kormar

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151