Cegah Penyebaran Virus Corona, Kodim 0808/Blitar Lakukan Penyemprotan Desinfektan

Cegah Penyebaran Virus Corona, Kodim 0808/Blitar Lakukan Penyemprotan Desinfektan

www.mediapadjajaran.com - Blitar - Dalam rangka mencegah dan mengantisipasi penyebaran virus corona atau Covid-19 di lingkungan dan tempat kerja. Kodim 0808/Blitar melaksanakan Penyemprotan desinfektan di Makodim 0808/Blitar Jln. Ahmad Yani No 6 Kota Blitar, Kamis (19/03/2020).

Kegiatan tersebut dipandu langsung oleh Bpk Hakim Sisworo selaku Kepala KESBANGPOL dan BPBD Kota Blitar dan disaksikan langsung oleh Dandim 0808/Blitar Letkol Inf Kris Bianto, SE dan para perwira Staf  Kodim 0808/Blitar.

Dandim 0808/Blitar Letkol Kris Bianto, SE dalam keterangannya menuturkan, bahwa kegiatan ini merupakan salah satu upaya yang dilakukan untuk mencegah penyebaran virus Corona di lingkup Satuan Kodim 0808/Blitar.

Disamping penyemprotan desinfektan, kami juga melengkapi tempat kerja dengan penempatan hand sanitizer di lokasi aktivitas kerja. 

Sedangkan untuk areal yang di semprot desinfektan adalah seluruh Makodim 0808/Blitar diantaranya area-area umum yang sering digunakan oleh personel Kodim 0808/Blitar seperti ruang kerja, masjid, ruang jaga, ruang rapat, aula dan gudang termasuk Kantor Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXII Kodim 0808/Blitar juga dilakukan penyemprotan "Tutur Dandim 0808/Blitar.

Dalam kesempatan itu Dandim 0808/Blitar juga menghimbau kepada seluruh Keluarga besar Kodim 0808/Blitar agar tetap waspada dalam menyikapi penyebaran Covid-19 ini. Tetap tenang dan tidak panik serta terus melakukan tindakan nyata untuk mencegah dan mengurangi penyebaran virus ini salah satunya dengan cara membiasakan pola hidup sehat.

"Tidak usah panik namun kesiapan kita harus maksimal dalam menyikapi Virus Corona atau Covid-19 ini. Salah satunya dengan membiasakan pola hidup sehat "Imbuhnya (RedMPNI).

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151