Dandim 0808/Blitar, Tugas Penanggulangan Bencana Alam Merupakan Tugas Kita Semua

Dandim 0808/Blitar, Tugas Penanggulangan Bencana Alam Merupakan Tugas Kita Semua

www.meduapadjajaran.com -  Blitar - Komandan Kodim 0808/Blitar Letkol Inf Kris Bianto, SE meminta kepada seluruh masyarakat Blitar untuk selalu siap siaga akan adanya ancaman bencana hidrometeorologi atau bencana yang dipengaruhi oleh faktor cuaca seperti banjir, longsor dan angin puting beliung.

"Masyarakat Blitar memang harus waspada dan selalu siap siaga, khususnya Blitar bagian utara dan selatan yang merupakan wilayah berpotensi terjadinya bencana alam karena daerah-daerah itu terletak di lokasi perbukitan dan pegunungan.

Untuk itu masyarakat Blitar diharapkan jangan sampai panik dan tetap tenang. Tetap siaga, semua elemen masyarakat harus bersiap-siap, sehingga ketika bencana alam terjadi semua dapat teratasi sehingga harapanya tidak ada korban jiwa"

Penyampaian ini disampaiakan oleh Dandim 0808/Blitar Letkol Inf Kris Bianto,SE saat menghadiri Gladi dan temu relawan penanganan ancaman bencana  Hidrometerologi bertempat di Kampung wisata Puspa Jagad Desa Semen Kecamatan Gandusari Kabupaten Blitar, Kamis (12/03/2020).

Lanjut dalam kesempatan itu juga, orang nomer satu di Kodim 0808/Blitar menyampaikan bahwa urusan bencana alam adalah urusan kita bersama. Maka dari itu perlu adanya sinergi baik mulai dari pemerintah daerah, TNI-Polri, Instansi terkait dan seluruh elemen masyarakat dalam penanggulangan bencana alam di wilayah Blitar.

"Dari pihak Kodim 0808/Blitar sendiri. Saya sudah perintahkan seluruh Koramil jajaran Kodim 0808/Blitar bersinergi bersama tiga pilar yang berada di wilayah binaan yang berpotensi bencana alam, agar terus dipantau karena itu salah satu upaya kita untuk mengantisipasi terjadinya bahaya bencana alam.

Babinsa yang sudah tersebar di wilayah binaan juga sudah saya perintahkan agar selalu aktif melakukan Komsos (Komonikasi Sosial) untuk mengingatkan bagi warganya agar terus mewaspadai
adanya ancaman bencana hidrometeorologi atau bencana yang dipengaruhi oleh faktor cuaca seperti banjir, longsor, dan angin puting beliung."Ungkapnya (RedMPNI).

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151