Karya Bakti TNI Kodim 0824/Jember. Pasang Bronjong Tutup Longsornya Tebing Pagar MTs Negeri 2 Jember

Karya Bakti TNI Kodim 0824/Jember. Pasang Bronjong  Tutup Longsornya Tebing Pagar MTs Negeri 2 Jember

www.mediapadjajaran.com - JEMBER – Cuaca ektrim yang ditandai dengan turunnya hujan dengan curah hujan yang relatif tinggi berdampak pada peningkatan debit dan arus air Kali Jompo, dengan hulu sungai di lereng Gunung Argopuro Desa Klungkung Kec Sukorambi Kab Jember, beberapa hilir mengalami dampak longsor, termasuk pondasi pagar belakang Sekolah Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 2 di Jalan Merak Jember.

Kondisi longsornya pondasi pagar MTsN 2 Jember  tersebut  bersamaan dengan jebolnya Jembatan desa Klungkung, namun karena penanganannya memprioritaskan Jembatan dan Pembongkaran Pertokoan Kali Jompo yang roboh dan mebahayakan masyarakat, sehingga untuk penanganan pondasi longsor tersebut baru dimulai selama 4 hari yang lalu, dengan Karya Bakti TNI Pemasangan Bronjong pada bagian yang longsor di 2 titik masing-masing panjang 30 meter dan tinggi 4 meter dan 22 meter tinggi 3 meter.
Progres kegiatan yang dilaksanakan hari ini Minggu 07/02/2020 sekitar 60% dengan melibatkan personel dari Kodim 0824/Jember 30 orang, Brigif Raider 9/K sebanyak 33 orang, Yonarmed 8/105 Tarik 30 orang,  tim teknis dari Dinas Pekerjaan Umum dan Pengairan Kab Jember 34 orang, Karya Bakti dipimpin langsung oleh Kapten Inf Sumnaryono.

Menurut Kapten Inf Sumaryono, pelaksanaan Karya Bakti TNI ini sudah berjalan selama 4 hari dan untuk penyelesaian kegiatan ini ditargetkan selama 10 hari, kita dibantu oleh 2 alat berat (backhoe) untuk melakukan penataan batu-batu besar untuk mengamankan pasangan bronjong baru ini, kalau cuaca mendukung dan debit air tidak membahayakan, kami optimis dapat menyelesaikan sesuai waktu yang ditargetkan.

Sementara itu Kepala Sekolah MTsN 2 Jember Nurul Farida saat kami temui menyampaikan terima kasih kepada bapak-bapak TNI yang melaksanakan Karya Bakti TNI pemasangan Bronjong ini, dengan demikian akan semakin kuat,  dan mudah-mudahan kita dapat melanjutkan dengan pembangunan pagar pembatas lagi nantinya.

Sementara itu Komandan Kodim 0824/Jember Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin terkait dengan pemasangan bronjong terhadap longsornya pagar MtsN 2 Jember tersebut menerangkan, bahwa kegiatan tersebut merupakan realisasi dari hasil peninjauan saya dengan Bupati Jember, saat bersamaan meninjau jebolnya Jembatan Klungkung, dan termasuk longsornya pagar MTsN ini diputuskan sebagai bagian dari upaya tanggap darurat.

Kita TNI baik dari Kodim 0824/Jember, Dari Brigif Raider 9/K dan dari Yon Armed 8/105 Tarik, melaksanakan bantuak perkuatan personel untuk percepatan pengerjaannya, mudah-mudahan dapat diselesaikan sesuai dengan tenggang waktu yang ditentukan. Tegas Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin saat kami wawancarai usai melaksanakan senam bersama di Alun Alun Jember. (Siswandi/MPNI)

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151