TINGKATKAN PROFESIONALISME BIDANG SAR, LANTAMAL X KIRIMKAN PERSONEL IKUTI PELATIHAN.

TINGKATKAN PROFESIONALISME BIDANG SAR, LANTAMAL X KIRIMKAN PERSONEL IKUTI PELATIHAN.

www.mediapadjajaran.com - Jayapura, 16 Maret 2020 - Untuk mendukung peningkatan keterampilan dan kemampuan dalam bidang Saerch and Rescue (SAR) bagi personel, Lantamal X  mengirimkan 4 prajurit untuk mengikuti Pelatihan Potensi SAR Tehnik Pertolongan di Permukaan Air  Angkatan I Tahun 2020 yang diselenggarakan oleh Basarnas. Keempat prajurit Lantamal X tersebut terdiri dari 2 orang tenaga kesehatan dan 2 orang prajurit Yonmarhanlan X.

Kegiatan dihadiri Asops Danlantamal X Kolonel Laut (P) Nouldy J Tangka, dan dibuka oleh Kapusdatin Basarnas Marsekal Pertama TNI Amirullah H.Z., selaku Inspektur Upacara Pembukaan Pelatihan Potensi SAR Tehnik Pertolongan di Permukaan Air Angkatan I Tahun 2020 di Halaman Kantor Basarnas Kelas A Jayapura Jl. Raya Hawai Sentani, Kabupaten Jayapura. Senin (16/03).

Kegiatan latihan ini direncanakan akan berlangsung selama 12 hari kedepan dengan melibatkan 100 orang yang terdiri dari unsur TNI-Polri, Basarnas, Baznas dan unsur sipil lainnya dengan mengambil tempat latihan di Kantor SAR Jayapura, Danau Sentani dan pantai Hamadi Jayapura. 

Dengan bertemakan ”Pelatihan Teknik Pertolongan di Permukaan Air Bagi Potensi SAR di Jayapura, Kita Tingkatkan Semangat Profesional, Sinergi, dan Militan Dalam Mewujudkan Pelayanan SAR yang Handal, Terdepan dan Unggul”, menurut Marsekal Pertama TNI Amirullah H.Z., pada sambutananya mengatakan bahwa Kabupaten Jayapura yang merupakan pintu gerbang lalu lintas pelayaran dan penerbangan menuju wilayah lain di Papua, kondisi gelombang yang cukup tinggi saat musim angin timur akan membahayakan bagi kapal kecil yang melakukan pelayaran.

Semua permasalahan tersebut menuntut kesiapsiagaan SAR guna dapat meminimalisir kemungkinan terjadinya korban akibat musibah tersebut. Diperlukan potensi SAR yang memiliki keahlian dan siap pada saat terjadi musibah yang tidak kita inginkan dalam keadaan darurat di pesisir pantai, sungai maupun di danau.

Disamping itu juga pelatihan potensi SAR tehnik pertolongan di permukaan air ini merupakan upaya yang dilakukan agar unsur SAR yang ada di wilayah kerja Kantor Pencarian dan Pertolongan Jayapura dapat bersinergitas memberikan penyelamatan terhadap korban yang mengalami kecelakaan/musibah di air, dan bila pada kondisi penyelenggaraan operasi SAR, seluruh unsur potensi SAR dapat lebih profesional serta terkoordinasi dan melaksanakan sesuai prosedur (SOP) yang telah ditetapkan.  

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Kadislog Lanud Silas Papare Kolonel Tek Nurhasim, Danyonmarhanla X Letkol Mar Rian Malfi, M.Tr. Opsla., Wakapolres Jayapura Kompol Syarif Hidayat, Danyon A Pelopor Brimob Polda Papua Kompol Suparmin S.IP., dan Kepala Basarnas Kelas I Jayapura Bapak Zainul Tahar.(PIMPRED MPNI)

Sumber Berita Dispen Lantamal X Jayapura.

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151