TNI Siagakan Posko Kesehatan, Dalam Tindakan Antisipasi Mewabahnya Corona Di Kab Jember

TNI Siagakan Posko Kesehatan, Dalam Tindakan Antisipasi Mewabahnya Corona Di Kab Jember

www.mediapadjajaran.com - JEMBER – Dalam situasi sekarang ini dimana isu pemberitaan masuknya virus corona (covid-19) di indonesia, menyabar secara masiv dan perlu adanya upaya kewaspadaan dini dalam mengantisipasinya, hingga adanya kebijakan Pemerintah Pusat sampai dengan Pemerintah daerah, untuk  mengambil langkah-langkah signifikan dalam mencegah penularan covid-19 di Kabupaten Jember.

Terkait dengan hal tersebut Kodim 0824/Jember selaku Satuan Sub Garnisun Kabupaten Jember, juga melakukan langkah-langkah dalam mendukung perkuatan dan optimalisasi upaya Pemerintah Daerah dalam melindungi masyarakatnya agar tidak terpapar covid-19 tersebut, diantaranya dengan mensiagakan Posko Kesehatan di Rumah Sakit (RS) Baladhika Husada atau lebih dikenal dengan Rumah Sakit DKT Jember.

Untuk itu secara khusus Komandan Kodim 0824/Jember Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin, pada Selasa 17/03/2020 saat melakukan pengecekkan kesiapan Posko Kesehatan di RS Baladhika Husada Jember kepada awak media menyampaikan, bahwa Kodim 0824/Jember bersama RS Baladhika Husada Jember kita menyiapkan Posko Kesehatan hal ini sesuai dengan arahan dari Komando Atas, bahwa dalam setiap ada hal-hal yang tidak di inginkan sehingga dapat melakukan penanganan secara dini.

Kita menyiapkan Sumberdaya manusia dan prasarana sebagai wujud kesiapan Posko Kesehatan kita dalam mengantisipasi perkembangan covid-19 yang sudah masuk ke wilayah Indonesia,  kepedulian kita ini sinergis dengan Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah bagai mana kita menyiapkan diri kita dengan Posko Siaga seperti ini, untuk personel yang siaga nantinya akan dijelaskan lebih lanjut oleh pihak RS Baladhika Husada Jember.

Untuk operasionalnya, Dandim 0824/Jember berharap agar Posko ini tidak digunakan, dan hingga saat ini belum ada yang perlu dirawat disini, dan mari kita berharap dan berdoa semoga Allah SWT menjauhkan kita semua masyarakat Kabupaten Jember, dihindarkan dari berbagai bencana alam dan selamatkan dari virus corona yang sangat rentan menular ini.  

Sementara itu Mayor CKm Rico Priyonggo mewakili Kepala RS Baladhika Husada Letkol Ckm dr. Maksum Pandelima, Sp.OT yang sedang ada kegiatan lain, kepada awak media menerangkan, bahwa awalpasien masuk melalui Pos Informasi, Kemudian ke Instalasi Gawat Darurat (IGD) untuk menjalani screening dan apabila ada pasien yang perlu tindakan khusus terkaiit covid-19 maka akan dlanjutkan ke ruang posko ini, untuk selanjutnya kita isolasi untuk menhindari penularan lebihlanjut.
Selanjutnya kalau memang perlu tindakan lebih representatif maka akan kita bawa ke ruang isolasi untuk selanjutnya kita rujuk ke RSUD dr. Soebandi Jember, senada dengan yang diampaikan oleh Kepala RS Baladhika Husada kemarin bahwa di Posko Kesehatan RS Baladhika Husada ini standartnya sesuai dengan ketentuan dari Word Health Organization (WHO),  baik prasaran maupun sumberdaya manusianya. Pungkas Mayor Ckm Rico Priyonggo. (Siswandi)

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151