SOSIALISASI NEW NORMAL, JALASENASTRI YONIF 3 MARINIR LAKSANAKAN VIDEO CONVERENCE
SOSIALISASI NEW NORMAL, JALASENASTRI YONIF 3 MARINIR LAKSANAKAN VIDEO CONVERENCE
www.mediapadjajaran.com - Dispen Kormar (Sidoarjo). Dalam rangka mendukung program pemerintah, Jalasenastri Ranting C Cabang 2 korcab Pasmar 2 (Yonif 3 Marinir) melaksanakan video converence untuk mensosialisasikan program New Normal di kantor Jalasenastri Yonif 3 Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Rabu (17/06/2020).
Kegiatan yang dipimpin Ketua Ranting C Cabang 2 Korcab Pasmar 2 Ny. Novita Eko Budi didampingi para Pengurus Ranting C Cabang 2 Korcab Pasmar 2 tersebut mensosialisasikan program new normal kepada anggota Jalasenastri Yonif 3 Marinir.
Ny. Novita Eko Budi menyampaikan sosialisasi kepada anggota Jalasenastri Kompi Markas, Dragon, Eagle, dan Falcon, diantaranya harus tetap menjaga protokol kesehatan dalam masa pandemi Covid-19, selalu memakai masker, cuci tangan dan melaksanakan physical distancing.
Selain itu juga disampaikan agar bijak dalam menggunakan media sosial, menjaga kesehatan diri, keluarga dan lingkungan serta selalu mendukung tugas suami dalam bertugas.(litbangMPNI)
Sumber Berita Dispen Kormar
0 Komentar: