DANLANTAMAL X TERIMA KUNJUNGAN PAMEN ABITUREN DIKREG LIX SESKOAD 2020

 


DANLANTAMAL X TERIMA KUNJUNGAN PAMEN ABITUREN DIKREG LIX SESKOAD 2020

www.mediapadjajaran.com - Komandan Lantamal X Laksma TNI Yeheskiel Katiandagho, S.E., M.M., menerima kunjungan kerja Pamen Abituren Dikreg LIX Seskoad TA. 2020 di Ruang Rapat Mako Lantamal X. Rabu, (23/12/2020).


Kedatangan delapan Pamen Abituren Dikreg LIX Seskoad di Lantamal X ini dalam rangka menjalin silaturahmi antar matra sekaligus studi wilayah pertahanan khususnya wilayah kerja Lantamal X. Dalam kesempatan tersebut Komandan Lantamal X memberikan pembekalan tentang leadership atau kepemimpinan. Dikatakannya bahwa untuk menjadi seorang pemimpin hendaklah berwawasan yang luas, tangguh, berkarakter dan mampu berkomunikasi dengan baik. 

“Seorang pemimpin memiliki tugas dan tanggung jawab yang besar, diantara bapak-bapak semua ini, kelak akan menjadi seorang pemimpin, maka bekerjalah dengan hati dan sepenuh hati.”, tambahnya.


Dalam kesempatan itu Asops Danlantamal X Kolonel Laut (P) Budhi Darmawan Amran memberikan pemaparan kepada para Pamen Abituren Dikreg LIX Seskoad tentang tugas pokok dan wilayah kerja Lantamal X. “Saya akan menjelaskan tentang tugas pokok dan wilayah kerja Lantamal X, sebagai pengetahuan untuk membantu rekan-rekan dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab yang berhubungan dengan Angkatan Laut.”, ungkap Asops Danlantamal X. 

Dalam paparannya, Kolonel Laut (P) Budhi Darmawan Amran menjelaskan bahwa wilayah kerja Angkatan Laut terbagi dalam 3 wilayah, yaitu Koarmada I, Koarmada II, dan Koarmada III.

“Dalam menjalankan tugasnya, Lantamal X Jayapura di bawah Koarmada III. Dan Lantamal X  membawahi beberapa Lanal dan Posal, yakni Lanal Biak, Lanal Sarmi, Lanal Nabire, Posal Skow Sae, Posal Serui dan Posal Mapia.”, terangnya.

Dalam forum tersebut salah satu Abituren Dikreg LIX Seskoad Letkol Faisal memberikan beberapa pertanyaan, salah satunya tentang peran Angkatan Laut dalam membina nelayan.

Pertanyaan itu mendapat tanggapan dan dijawab oleh Danlantamal X bahwa TNI Angkatan Laut melalui pembinaan kekuatan potensi maritim (Binkuat Potmar) terus melakukan pemberdayaan masyarakat pesisir dan nelayan sehingga mereka dapat menjadi komponen pendukung alat pertahanan di laut.

“Nelayan-nelayan dapat menjadi mata dan telinga kita, gerilya laut mengumpulkan seluruh kekuatan laut, termasuk nelayan-nelayan kita makanya kita bina mereka.”, jawabnya.


Turut mendampingi Danlantamal X dalam acara tersebut Wakil Komandan Lantamal X Kolonel Marinir Daniel Kreuta, Asrena Danlantamal X Kolonel Laut (P) Wijayanto, Asintel Danlantamal X Kolonel Mar Marthen Luther Ginting, Asops Danlantamal X Kolonel Laut (P) Budhi Darmawan Amran, Aslog Danlantamal X Kolonel Laut (T) Fajar Sukmana, Aspers Danlantamal X Kolonel Laut (KH) Suryanto Hadiwidodo, Aspotmar Danlantamal X Kolonel Laut (KH) Djoko Imam Pambudi dan Danyonmarhanlan X Mayor Mar Agung Prasetyo, M.Tr. Opsla.(litbangMPNI)

(Sumber Dispen Lantamal X Jayapura).


0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151