DANYONMARHANLAN XIV/SORONG PASMAR 3 HADIRI GELAR PASUKAN KOGABWILHAN III
www.mediapadjajaran.com - Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) XIV/Sorong Pasmar 3 Letkol Marinir Bejo Santoso S.E., M.Tr Opsla, menghadiri Gelar Pasukan Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Kogabwilhan) III di Dermaga Koarmada III Katapop, Distrik Salawati, Kabupaten Sorong, Papua Barat. Kamis (10/6/2021).
Dalam Gelar Pasukan Kogabwilhan III ini, adapun berbagai jenis alusista/persenjataan yang tergelar yakni Alusista dari Yontaifib-3 Marinir, dan Alusista dari Yonif RK 762/VYS.
Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) XIV/Sorong Pasmar 3 yang dipimpin oleh Danyonmarhanlan XIV/Sorong Letkol Marinir Bejo Santoso, S.E., M.Tr Opsla merupakan Satuan Pelaksana (Satlak) Pasmar 3 dibawah Komando Operasi Lantamal XIV Sorong adalah salah satu unjung tombak pertahanan di wilayah Sorong yang selalu siap digerakkan sesuai perintah Satuan Atas.
Hadir dalam kegiatan antara lain Pangkoarmada III Laksda TNI Dadi Hartanto, M.Tr.(Han), Komandan Korem 181/PVT Brigjen TNI Indra Heri, Komandan Lantamal XIV Sorong Brigjen TNI (Mar) Markos, S.E., Komandan Pasmar 3 Brigjen TNI (Mar) Edi Juardi, dan sejumlah pejabat utama Kogabwilhan III, pejabat TNI lainnya serta Danyonmarhanlan XIV/Sorong Pasmar 3.(litbangMPNI)
0 Komentar: