KOMANDAN PASMAR 3 IKUTI VIDEO CONFERENCE BERSAMA PANGLIMA TNI

 

KOMANDAN PASMAR 3 IKUTI VIDEO CONFERENCE BERSAMA PANGLIMA TNI  

www.mediapadjajaran.com - Komandan Pasmar 3 Brigjen TNI (Mar) Y. Rudy Sulistyanto, S.E., mengikuti Video Conference (Vicon) bersama Panglima Jenderal TNI Andika Perkasa, S.E., M.A., M.Sc.,M.Phil. Ph.D dalam rangka Pengamanan Dalam Negeri (PAM Dagri) dan Inspeksi Panglima TNI di Lapangan Mako Brigif 3 Mar, Kesatrian Marinir AOA, Distrik Salawati, Kab. Sorong, Papua Barat. Jumat (17/12/2021).


Kegiatan yang diikuti oleh seluruh prajurit Pasmar 3 meliputi prajurit Brigif 3 Marinir, Resimen Artileri 3 Marinir, Resimen Kavaleri 3 Marinir, Resimen Bantuan Tempur 3 Marinir dan Batalyon Intai Amfibi 3 Marini ini dihadiri Wadan Pasmar 3 Kolonel Mar Agung Trisnanto, para Asisten Danpasmar 3, para Dankolak/Satlak Pasmar 3 serta perwira jajaran Pasmar 3. 


Pada vicon tersebut Panglima TNI mengucapkan terimakasih kepada seluruh prajurit Marinir dimanapun bertugas baik yang sedang bertugas di dalam negeri maupun luar negeri untuk selalu menjaga kesehatan dimasa pandemi Covid-19 ini, terus menerapkan hidup disiplin dan jaga nama baik Koprs Marinir dimanapun berada serta terus menanamkan nilai-nilai Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan 8 Wajib TNI.


“Terimakasih kepada seluruh rekan-rekan Marinir yang berada di tempat penugasan untuk kerja keras dan pengabdian selama ini, tetap jaga komunikasi karena komunikasi itu sangat penting untuk kita dalam melaksanakan tugas apapun dan dimanapun,” ucapnya.(Litbang MPNI)


0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151