RESIMEN ARTILERI 2 MARINIR GELAR FARREWEL LEPAS KOMANDAN LAMA DAN SAMBUT KOMANDAN YANG BARU

 

RESIMEN ARTILERI 2 MARINIR GELAR FARREWEL LEPAS KOMANDAN LAMA DAN SAMBUT KOMANDAN YANG BARU 

www.mediapadjajaran.com - Dispen Kormar (Surabaya). Segenap Prajurit Resimen Artileri 2 Marinir penuh hikmah dan kesigapan laksanakan tradisi pelepasan Komandan lama dan penyambutan Komandan baru terhadap Kolonel Marinir Aris Budiadi,S.Pi., M.M., dan Kolonel Marinir Gunawan Tri Utomo, S.M., di Kesatrian Marinir Soetedi Senaputra - Karangpilang Surabaya, Kamis (14/07/2022).


Kegiatan lepas sambut atau farrewel tersebut dihadiri oleh para Perwira staf,  Komandan Satuan (Dansatlak) serta prajurit  Balasangga Danurgraha Menart 2 Marinir, Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan pengurus Jalasenastri Cabang 4 Korcab Pasmar 2. Turut menyemarakkan acara tersebut dengan di gelarnya beberapa material tempur  jajaran Menart 2 Mar yang telah disusun rapi guna melepas Komandan lama Kolonel Marinri Aris Budiadi yang akan menempati jabatan baru sebagai Sahli F Binpotkuatmar Pok Sahli Koormada III (Dikreg L Sesko TNI TA 2022) sekaligus menyambut Komandan baru Kolonel Marinir Gunawan Tri Utomo yang sebelumnya menjabat sebagai Asisten Logistik Danpasmar 3 Sorong.


Dalam rangkaian Farewell diawali dengan penyerahan alat inventaris dinas lapangan secara simbolis sebagai tanda kelanjutkan tongkat estafet kepemimpinan Danmenart 2 Marinir dari Kolonel Marinri Aris Budiadi kepada Kolonel Marinir Gunawan Tri Utomo, pengalungan bunga oleh Kolonel Marinir Gunawan Tri Utomo kepada Kolonel Marinir Aris Budiadi dan penyerahan Bouquet karangan bunga kepada Ny. Aris Budiadi oleh Ny. Gunawan Tri Utomo, dilanjutkan dengan prosesi pelepasan.


Usai pelepasan, dilanjutkan dengan penyambutan Danmenart 2 Marinir yang baru oleh Pasops Menart 2 Marinir Letkol Marinir Suroso, M.Tr.Opsla, ditandai dengan pengalungan bunga kepada Kolonel Marinir Gunawan Tri Utomo.


Sementara itu dalam sambutannya, Danmenart 2 Marinir  mengatakan, “Kita baru saja selesai melaksanakan serah terima jabatan dan tradisi lepas sambut dengan bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, saya bisa kembali menjadi bagian keluarga besar  Resimen Artileri 2 Marinir, saya lahir dari Resimen Artileri 2 Marinir juga berawal dari Perwira Remaja, Danrai, Danyon, Pasops, dan Wadanmenart 2 Mar, dan Alhamdulillah pada kesempatan yang berbahagia ini saya di percaya oleh Pimpinan untuk kembali dan menempati jabatan sebagai Komandan Resimen Artileri 2 Marinir", ungkapnya.


Selain itu, Kolonel Marinir Gunawan Tri Utomo berpesan kepada seluruh prajurit agar senantiasa meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan yang maha Esa, "Kita adalah Prajurit Artileri Korps Marinir TNI AL yang mempunyai kebanggaan tersendiri, jaga harga diri dan nama baik keluarga, satuan juga Korps serta tidak kalah penting tanamkan rasa bangga terhadap lambang kesenjataan yang telah kita miliki yakni brivet Artileri dimana karier kita dimulai hingga sampai saat ini” pungkas Kolonel Mar Gunawan.(Litbang MPNI)


0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151